Seo Services

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 3 (Perubahan Energi) K13

Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 3
(Perubahan Energi)

Minggu lalu siswa kelas 3 berkunjung ke Waduk Jati Luhur yang berada di Purwakarta, Jawa Barat. Waduk Jati Luhur digunakan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Bagaimana cara waduk menghasilkan listrik?

Waduk sebagai PLTA

Waduk memanfaatkan perubahan energy gerak menjadi listrik. Energi gerak dari air memutar sebuah alat yang disebut dengan Turbin. Lalu turbin menggerakkan alat yang disebut dengan generator. Generator inilah yang akan menghasilkan tenaga listrik.

Listrik yang dihasilkan disalurkan ke gardu-gardu listrik kemudian disalurkan ke rumah-rumah atau kantor-kantor. Jadi jika perubahan energy dapat dimanfaat dengan baik maka dapat menolong orang banyak seperti listrik untuk seluruh orang di dunia.

Pulang berlibur, Lani dan teman-teman mendapat tugas menghitung lamanya kegiatan sehari-hari.

Misalnya

1. Pukul 05.00 Lani bangun tidur. Kemudian mandi, berpakaian, dan menyiapkan perlengkapan sekolah. Kegiatan ini dilakukan sampai pukul 05.30. Lama kegiatan tersebut adalah?

Jadi, lama waktu yang diperlukan 30 menit.

2. Ayah pergi bekerja pukul 07.30. Ayah pulang dari kantor dan sampai di rumah pukul 18.00. Lama ayah bekerja dan waktu yang diperlukan dalam perjalanan adalah ?

Jadi, ayah bekerja selama 10 jam 30 menit.

Ingat !ketika meminjam 1 jam, itu sama dengan meminjam 60 menit.

Dalam mengurangkan satuan waktu, menit dikurangkan dengan menit. Jam dikurangkan dengan jam.

Kalau kalian belum paham lihatlah video di bawah ini!

Tugas Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 3

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Jelaskan proses perubahan energy gerak air sampai menjadi energy listrik!

Jawab : ………………………………………………………………………..

2. Jawablah menggunakan pengurangan bersusun jam dan menit seperti contoh di atas!

a. Lani belajar mulai pukul 18.00 dan selesai pukul 20.15. Berapa lama lani belajar?

Jawab : ……………………………………………………………………….

b. Edo les privat pukul 15.45, selesai les privat pukul 16.00. Berapa lama waktu Edo les privat?

Jawab : ……………………………………………………………………….

c. Joko tidur pukul 20.30, dia bangun pukul 05.00. Berapa lama Joko tidur?

Jawab : ……………………………………………………………………….

d. Edo olahraga pukul 07.45. Edo selesai olahraga pukul 9.15. Berapa lama Edo olahraga?

Jawab : .............................................................................................................

e. Lani memasak pukul 15.20. Lani selesai memasak pukul 16.15. Berapa lama Lani memasak?

Jawab : .............................................................................................................

Tidak ada komentar:

ads 728x90 B
Diberdayakan oleh Blogger.