Rangkuman Materi dan Soal Kelas 2 Tema 7 Subtema 4 (Kebersamaan di Tempat Wisata) Pembelajaran 3 dan 4
Tema 7 Kebersamaan
Subtema 4 (Kebersamaan di Tempat
Wisata)
Pembelajaran 3 dan 4
a.Jenis-jenis keberagaman karakteristik individu di sekolah. (PPKn)
b.Cerita dongeng binatang (fabel) tentang sikap hidup rukun dari teks lisan dan tulis dengan tujuan untuk kesenangan (Bahasa Indonesia)
c. Menemukan kata sapaan dalam dongeng secara lisan dan tulis (Bahasa Indonesia)
d. Menjelaskan pecahan 1/2 , 1/3, dan ¼ (Matematika)
Berkunjung ke Kebun Binatang
Siti dan teman-teman berkunjung ke kebun
binatang. Di kebun binatang siti melihat-lihat berbagai binatang. Ada binatang herbivora (pemakan tumbuhan) seperti :
gajah, jerapah, dan rusa. Ada binatang karnivora
(pemakan daging) seperti : singa, macan tutul, dan buaya.
Siti menyapa para pengunjung kebun binatang
lain. Pengunjung kebun binatang berasal dari berbagai sekolah dan daerah. Siti
berkenalan dengan banyak orang dari berbagai suku di Indonesia. Ada suku Madura, Suku jawa, Suku Betawi, dan Suku
Sunda.
Suku Madura
berasal dari Madura, Jawa Timur.
Suku Jawa banyak dijumpai pada masyarakat Jawa Tengah dan Jawa Timur.
Suku Betawi
berasal dari Jakarta. Dan Suku Sunda banyak dijumpai di Jawa Barat seperti Bandung.
Siti mengajak Bariah untuk memberi makan rusa.
“Bariah, Ayo kita beli makanan rusa” kata Siti. Siti menjawab, “Ayo Siti, kita
beri makan rusa dengan itu”.
Siti dan Bariah masing-masing membeli 4 buah
wortel.
Masing-masing wortel senilai dengan ¼ bagian
wortel.
Jika Siti memberikan ½ bagian wortel kepada
rusa.
Berapa banyak wortel yang diberikan kepada
rusa?
Wortel yang diberikan siti kepada rusa adalah
2 buah wortel.
½ bagian dari 4 buah wortel, sama artinya
dengan membagi 4 buah wortel menjadi 2 bagian.
Sehingga masing-masing bagian terdiri dari 2
buah wortel.
Jika dihitung dengan pembagian adalah 4 : 2 =
2
“Siti, Ayo kita membeli lebih banyak wortel”
kata Bariah.
Bariah membeli 9 buah wortel.
1/3 bagian diberikan kepada Siti.
Berapa buah wortel yang diterima Siti?
1/3 bagian dari 9 wortel, sama artinya dengan
membagi 9 wortel menjadi 3 bagian sama banyak.
Sehingga Siti menerima 3 buah wortel.
Jika dihitung dengan pembagian adalah 9 : 3 = 3
Siti memberikan 3 wortel tersebut ke gajah.
Sambil memberikan makan gajah, Siti bercerita
tentang “Gajah dan Tikus”.
Dengarkan cerita siti dengan klik tulisan
warna biru “Gajah dan Tikus”.
Tugas
Tema 7 Subtema 4 Pembelajaran 3 dan 4
1. Di kebun binatang terdapat 12 rusa.
Tentukan:
a. Setengah bagian dari jumlah rusa adalah ….
b. sepertiga bagian dari jumlah rusa adalah ….
c. seperempat bagian dari jumlah rusa adalah ….
2. Siswa kelas 2 terdiri dari 36 siswa.
a. setengah bagian dari siswa kelas 2 adalah ….
b. sepertiga bagian dari siswa kelas 2 adalah ….
c. seperempat bagian dari siswa kelas 2 adalah
….
3. Buatlah kalimat yang memuat kata sapaan
berikut!
a. Joko : ….
b. Sobat : ….
c. Pak Satpam : ….
4. Sebutkan 4 Suku dan daerah asalnya yang
kamu ketahui!
Jawab : ….
5. Pesan apa yang kamu peroleh dari kisah “Gajah
dan Tikus”!
Jawab : ….
Tidak ada komentar: