Seo Services
Results for Kelas 3 Tema 6

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 4 (Perubahan Energi) K13

Sabtu, Februari 13, 2021

Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 4
(Perubahan Energi)

Energi adalah kemampuan untuk melakukan kerja. Energi dapat diperoleh dari makanan. Makanan yang membuat tubuh sehat dan berenergi antara lain adalah buah-buahan.Para petani bekerja keras mengeluarkan energinya untuk menanam buah-buahan sampai dengan panen. Waktu yang diperlukan petani cukup lama untuk menunggu panen buah-buahan. Energi yang dikeluarkan juga banyak. Oleh karena itu kita berkewajiban menghargai setiap energi yang dikeluarkan oleh petani.

Kita berkewajiban menghemat sumber energy yang ada di bumi. Contoh kewajiban kita terhadapt sumber energi antara lain:

a. Menggunakan sumber energi untuk hal yang bermanfaat, contohnya petani buah.

b. Tidak boros terhadap energy, contoh menggunakan sepeda jika tidak pergi jauh sehingga BBM tidak cepat habis. Dll.

Pernahkah kamu berfikir tentang pakain yang kita gunakan? Siapa yang membuat pakaian dan bagaimana prosesnya? Energi apa saja yang digunakan? Perubahan energy apa saja yang terjadi?

Pakaian berasal dari pohon kapas, kapuk, dan kepompong ulat sutera. Petani kapas menanam pohon kapas sampai panen. Banyak energi yang telah digunakan. Kapas kemudian diolah menjadi benang melalui proses pemintalan. Benang kemudian ditenun sehingga menjadi kain. Kain inilah yang digunakan oleh seorang penjahit untuk membuat pakaian yang sering kalian pakai. Karena proses yang banyak menggunakan energy, kalian berkewajiban menghargai pakain yang kalian miliki!

Bu Nia adalah seorang penjahit, Bu Nia ingin membuat sebuah pakaian. Bu Nia membeli bahan-bahan yang diperlukan, dan itu membutuhkan waktu yang lama. Berikut kegiatan yang dilakukan oleh bu Nia untuk membuat pakaian:

1. Bu Nia pergi ke pasar pukul 08.30. Bu Nia berada di pasar selama 45 menit. Bu Nia kemudian segera pulang. Pukul berapa Bu Nia pulang dari pasar ?

Jawab

Berangkat pukul 08.30

Lama di pasar 45 menit.

Jadi Bu nia pulang dari pasar pukul 09.15

Perhatikan penjelasannya!


Kalau kalian masih bingung. Simaklah video berikut ini!

Tugas Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 4

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Energi apa saja yang dibutuhkan dalam proses membuat pakaian?jelaskan!

Jawab : ………………………………………………………………

 

2. Sebutkan 3 kewajiban terhadap pakaian!

Jawab : ………………………………………………………………

 

3. Lani membantu ibu membuat kue bolu. Ibu membuat kue bolu pukul 09.45. Pukul 10.55 kue pun matang. Berapa lama waktu yang dihabiskan untuk membuat kue tersebut?(kerjakan sesuai contoh)

Jawab : ……………………………………………………………….

 

4. Ayah mulai mencuci mobil pukul 08.35. lamanya ayah mencuci mobil adalah 45 menit. Pukul berapa ayah selesai mencuci mobil?(kerjakan sesuai contoh)

Jawab : ……………………………………………………………….

5. Kamu mengerjakan tugas online ini pukul 18.15. lama kamu mengerjakan tugas adalah 1 jam 50 menit. Pukul berapa kamu selesai mengerjakan tugas ini?

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 3 (Perubahan Energi) K13

Sabtu, Februari 13, 2021

Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 3
(Perubahan Energi)

Minggu lalu siswa kelas 3 berkunjung ke Waduk Jati Luhur yang berada di Purwakarta, Jawa Barat. Waduk Jati Luhur digunakan sebagai Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Bagaimana cara waduk menghasilkan listrik?

Waduk sebagai PLTA

Waduk memanfaatkan perubahan energy gerak menjadi listrik. Energi gerak dari air memutar sebuah alat yang disebut dengan Turbin. Lalu turbin menggerakkan alat yang disebut dengan generator. Generator inilah yang akan menghasilkan tenaga listrik.

Listrik yang dihasilkan disalurkan ke gardu-gardu listrik kemudian disalurkan ke rumah-rumah atau kantor-kantor. Jadi jika perubahan energy dapat dimanfaat dengan baik maka dapat menolong orang banyak seperti listrik untuk seluruh orang di dunia.

Pulang berlibur, Lani dan teman-teman mendapat tugas menghitung lamanya kegiatan sehari-hari.

Misalnya

1. Pukul 05.00 Lani bangun tidur. Kemudian mandi, berpakaian, dan menyiapkan perlengkapan sekolah. Kegiatan ini dilakukan sampai pukul 05.30. Lama kegiatan tersebut adalah?

Jadi, lama waktu yang diperlukan 30 menit.

2. Ayah pergi bekerja pukul 07.30. Ayah pulang dari kantor dan sampai di rumah pukul 18.00. Lama ayah bekerja dan waktu yang diperlukan dalam perjalanan adalah ?

Jadi, ayah bekerja selama 10 jam 30 menit.

Ingat !ketika meminjam 1 jam, itu sama dengan meminjam 60 menit.

Dalam mengurangkan satuan waktu, menit dikurangkan dengan menit. Jam dikurangkan dengan jam.

Kalau kalian belum paham lihatlah video di bawah ini!

Tugas Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 3

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Jelaskan proses perubahan energy gerak air sampai menjadi energy listrik!

Jawab : ………………………………………………………………………..

2. Jawablah menggunakan pengurangan bersusun jam dan menit seperti contoh di atas!

a. Lani belajar mulai pukul 18.00 dan selesai pukul 20.15. Berapa lama lani belajar?

Jawab : ……………………………………………………………………….

b. Edo les privat pukul 15.45, selesai les privat pukul 16.00. Berapa lama waktu Edo les privat?

Jawab : ……………………………………………………………………….

c. Joko tidur pukul 20.30, dia bangun pukul 05.00. Berapa lama Joko tidur?

Jawab : ……………………………………………………………………….

d. Edo olahraga pukul 07.45. Edo selesai olahraga pukul 9.15. Berapa lama Edo olahraga?

Jawab : .............................................................................................................

e. Lani memasak pukul 15.20. Lani selesai memasak pukul 16.15. Berapa lama Lani memasak?

Jawab : .............................................................................................................

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 2 (Perubahan Energi) K13

Sabtu, Februari 13, 2021

Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 2
(Perubahan Energi)

Energi gerak dibutuhkan saat kita melakukan aktivitas. Energi gerak tubuh berasal dari energy kimia pada makanan. Tubuh yang selalu digerakkan dengan teratur akan terjaga kesehatannya. Perubahan energy pada tubuh manusia adalah energi kimia menjadi energi gerak.

Ada beberapa perubahan energy dalam kehidupan sehari-hari, yaitu :

a. Perubahan energi listrik menjadi energi panas

contoh : seterika listrik, kompor listrik, dan penanak nasi listrik

 


b. Perubahan energi listrik menjadi energi gerak.

Contoh : Kipas angin dan blender

 


c. Perubahan energi kimia menjadi energi panas.

Contoh : Kompor gas dan lampu minyak

 


d. Perubahan energy gerak menjadi energy bunyi.

Contoh : pemain drum, memukul kentongan.

 


Energi selayaknya digunakan untuk hal-hal yang bermanfaat :

Contoh : Guru mengeluarkan energy untuk mengajar, Petani menggunakan energinya untuk membajak sawah.

 


Energi tidak boleh digunakan untuk hal-hal yang negative atau tidak bermanfaat:

Contoh : Api untuk bermain petasan, Tenaga untuk bertengkar, dll.

 

Tugas Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 2

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Perubahan energy apakah yang terjadi pada tubuh kita, jelaskan!

Jawab : …………………………………………………………….

2. Jelaskan contoh perubahan energy listrik menjadi energy panas?

Jawab : …………………………………………………………….

3. Berikan contoh perubahan energy kimia menjadi energy gerak!

Jawab : …………………………………………………………….

4. Sebutkan 3 contoh pemanfaat energy yang baik!

Jawab : …………………………………………………………….

5. Sebutkan 3 contoh pemanfaatan energy yang salah!

Jawab : …………………………………………………………….

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 1 (Perubahan Energi) K13

Sabtu, Februari 13, 2021

Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 1
(Perubahan Energi)

Tahukah kamu?

Hukum kekekalan energy? Energi tidak dapat diciptakan oleh manusia. Energi juga tidak dapat dimusnahkan. Tetapi energi dapat diubah dari satu bentuk ke bentuk lainnya.

Bagaimanakah perubahan energi terjadi?

Bagaimana manusia memanfaatkan perubahan energy tersebut?

Bacalah cerita berikut ini!

Perubahan Energi

Lani sedang membantu ibu di dapur. Lani memperhatikan kompor, kulkas, penanak nasi, dan banyak makanan yang sedang dimasak oleh ibu. Lani bertanya kepada ibu, bagaimana kompor dapat menyala. Ternyata kompor dapat menyala karena menggunakan gas LPG. Gas LPG merupakan energy kimia. Energy kimia dari gas LPG oleh kompor dirubah menjadi energi panas.

energi kimia menjadi panas

Lalu Lani juga bertanya kepada ibunya, Mengapa penanak nasi bisa membuat nasi menjadi matang? Penanak nasi dapat membuat nasi karena menggunakan energy listrik sebagai sumber energy. Energi listrik oleh penanak nasi dirubah menjadi energy panas. Segingga ketika ibu memasukkan air dan beras di dalamnya, beras dapat masak menjadi nasi.

Lani bertanya sekali lagi, Apakah kulkas juga menggunakan energy listrik? Kulkas sama dengan penanak nasi, namun kulkas menggunakan energy listrik untuk membuat makanan menjadi dingin. Tetapi semua alat rumah tangga sebagian besar menggunakan energy listrik sebagai sumber energinya.

Manusi juga membutuhkan energy. Manusia membutuhkan energy dari makanan. Makanan adalah energy kimia. Oleh tubuh manusia makanan dirubah menjadi energy untuk melakukan segala aktivitas. Proses merubah makanan menjadi energy bagi tubuh disebut proses metabolisme. Dalam proses metabolisme makanan diambil sari-sari makanan oleh usus halus dan disebarkan ke seluruh tubuh.

energi kimia menjadi tenaga manusia

Tidak terasa sudah satu jam Lani membantu ibu di dapur, energy Lani terasa sudah mau habis. Lani membantu ibu sejak pukul 12.30. Sekarang, Lani akan tidur siang. Tepat pukul 16.00 Lani terbangun. Lani segera mandi. Selesai mandi Lani mengerjakan pekerjaan rumah. Lani selesai mengerjakan PR pukul 17.30. Lani adalah anak yang tertib.

Tugas Tema 6 Subtema 2 Pembelajaran 1

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Sebutkan 5 peristiwa perubahan energy di rumah!

Contoh :Perubahan energy listrik menjadi cahaya pada lampu rumah.

Jawab :

a. ………………………………………………………………………

b. ………………………………………………………………………

c. ………………………………………………………………………

d. ………………………………………………………………………

e. ………………………………………………………………………

2.Sebutkan perubahan energy apa saja yang terjadi pada peristiwa berikut ini!

a. Makan                     : ………………………………………….........

b. Menyalakan motor : ………………………………………………..

c. Menggunakan solder           : ………………………………………..

3. Berapa lama Lani tidur?

Jawab : ………………………………………………………………...

4. Pukul berapa Lani selesai mengerjakan PR? Tunjukkan dengan jarum jam!

5. Berapa lama Lani mengerjakan PR?

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 6 (Sumber Energi) K13

Senin, Februari 08, 2021

Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 6
(Sumber Energi)

Siti sekarang sudah mengetahui kewajiban dan hak terhadap sumber energy.

Energi harus digunakan secara bijak. Kita berkewajiban melindungi kelestarian energy yang telah diberikan kepada kita.

Contoh kewajiban terhadap sumber energi

1. Mematikan keran air jika tidak dipakai

2. Tidak membuang-buang makanan

3. Mematikan lampu di siang hari

4. Tidak menghamburkan air saat mandi.

5. Menghabiskan makanan dan minuman yang diambil. Dll.

Kewajiban harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Selesai meksanakan kewajiban kita boleh menuntut hak. Hak dan kewajiban harus dilaksanakan secara seimbang. Laksanakan kewajibanmu maka kamu akan memperoleh hak.

Contoh hak terhadap sumber energi

1. Mendapatkan makanan dan minuman sebagai sumber energy

2. Menggunakan lampu untuk belajar

3. Menyalakan TV untuk hiburan

4. Menyalakan kipas angina saat cuaca panas dll.

Lihatlah jam dinding di rumahmu!

Sehabis belajar siti segera mematikan lampu belajarnya.

Siti belajar pukul 18.00

Siti selesai belajar pukul 20.15

Siti belajar selama 2 jam 15 menit.

 

Siti selalu tidur tepat waktu.

Siti tidur mulai pukul 21.30

Siti bangun tidur pukul 04.00

Siti tidur selama 6 jam lebih 30 menit.

 

Tugas Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 6

Kerjakan tugas di bawah ini dengan cermat!

1. Buatlah table hak dan kewajiban terhadap sumber energi!

Kewajiban

Hak

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

2. Tentukan lamanya kegiatan berikut ini!

Mulai kegiatan

Selesai kegiatan

Lamanya

Pukul 07.00

Pukul 10.00

……jam

Pukul 09.00

Pukul 12.00

……jam

Pukul 14.00

Pukul 15.30

……jam …..menit

Pukul 04.00

Pukul 05.30

……jam …..menit

Pukul 19.30

Pukul 21.00

…..jam ……menit

Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 5 (Sumber Energi) K13

Senin, Februari 08, 2021

Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 5
(Sumber Energi)

Hari ini, Siti pulang naik angkot.

Angkot tiba-tiba mogok karena kehabisan bensin.

Bensin adalah sumber energi kendaraan bermotor, seperti

Sepeda motor, dan mobil.

Selain bensin adapula solar, pertamax, aftur, dan gas LPG

Aftur digunakan untuk bahan bakar pesawat terbang.

Solar digunakan untuk kendaraan bermesin disel.

Semua sumber energy itu disebut Bahan Bakar Minyak (BBM)

BBM berasal dari fosil hewan yang terkubur ribuan bahkan jutaan tahun lamanya.

Jadi BBM termasuk sumber energi yang tidak dapat diperbaharui dan bisa habis.

Kita harus menghemat BBM.

Cara menghemat BBM dalam kehidupan sehari-hari:

1. Menggunakan sepeda jika bepergian tidak jauh

2. Menggunakan kayu bakar jika memasak lama.

3. Menggunakan angkutan umum jika bepergian jauh.

4. Menggunakan kendaraan hemat BBM.

 

Sesampainya di rumah, Siti melihat jam dinding.

Siti sudah pandai menentukan waktu pada jam dinding.

Jarum pendek menentukan jam

Jarum pendek bergerak sedikit sesuai gerakan jarum panjang

Jarum panjang menentukan menit

 


Menghitung menit dimulai dari angka 12 pada jam.

Angka 12 menunjukkan 0 menit.

Setiap meloncat satu angka berarti menandakan waktu 5 menit

Misal jarum panjang berada di angka 3 , artinya

Jarum panjang berjalan 15 menit, karena

Meloncat tiga kali dari angka 12 sampai angka 3

 

Siti pulang pukul 11.00

15 menit kemudian siti makan siang. Berarti Siti makan pukul 11.15

15 menit kemudian siti selesai makan siang. Berarti siti selesai makan pukul 11.30

Dalam satu hari ada 24 jam.

Tetapi pada jam hanya ada angka 1 sampai 12, maka

Untuk waktu tengah malam sampai tengah hari menggunakan pukul 00.00 sampai 12.00

Setelah pukul 12.00 maka dianjutkan pukul 13.00 – 24.00, artinya

Pukul 03.00 sore sama dengan pukul 15.00

Pukul 08.00 malam sama dengan pukul 20.00 dst.

Apakah kalian mengerti?

Tugas Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 5

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Gambarlah dan tentukan letak jarum jam untuk waktu-waktu berikut ini!

a. Pukul 07.00

b. Pukul 09.15

c. Pukul 03.30

d. Pukul 08. 20

e. Pukul 10.35

2. Tentukan kesamaan jam berikut ini!

a. Pukul enam sore sama artinya dengan pukul .....

b. pukul 15.00 sama dengan pukul ......sore

c. Pukul sepuluh malam sama artinya dengan pukul .....

d. Pukul 20.00 sama dengan pukul ..... malam

3. Tentukan lama waktu berikut ini!

a. Belajar pukul 18.00, selesai pukul 20.00

b. Sekolah pukul 07.00, selesai pukul 13.00

c. Les privat pukul 14.30 selesai pukul 15.30


Materi dan Soal Tematik Kelas 3 Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 4 (Sumber Energi) K13

Senin, Februari 08, 2021

Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 4
(Sumber Energi)

Lani dan teman-teman membaca sebuah wacana yang berjudul

Air dan Angin adalah sumber Energi

bendungan / waduk

Air adalah sumber energy bagi tubuh manusia.

Air juga merupakan sumber energy listrik.

Air yang mengalir menghasilkan energy gerak atau kinetic

Energy kinetic adalah energy yang dihasilkan oleh benda yang bergerak.

 

Air yang ditampung dalam bendungan memiliki energi yang besar.

Air di bendungan dialirkan sehingga menghasilkan energy kinetic.

Energy kinetic air menggerakkan kincir air dan turbin.

Turbin menggerakkan generator.

Generator adalah alat untuk menghasilkan listrik.

Bendungan atau waduk digunakan untuk pembangkit listrik tenaga air (PLTA)

Udara adalah sumber energi bagi tubuh.

Di dalam udara mengandung oksigen untuk bernafas.

Udara yang bergerak disebut dengan angin.

Angin memiliki energi gerak atau kinetik.

Angin dapat menggerakkan kincir angin.

Kincir angin menggerakkan turbin,

Turbin menggerakkan generator dan menghasilkan listrik

Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (angin) disingkat PLTB

Tugas Tema 6 Subtema 1 Pembelajaran 4

Kerjakan soal di bawah ini dengan teliti!

1. Sebutkan 3 informasi yang kamu peroleh dari bacaan di atas!

Jawab : ………………………………………………………….

2. Jelaskan cara air dapat menghasilkan energi listrik dengan bahasamu sendiri!

Jawab : ………………………………………………………….

3. Jelaskan cara angin dapat menghasilkan energi listrik dengan bahasamu sendiri!

Jawab : ………………………………………………………….

4. Sebutkan nama-nama PLTA dan daerahnya di Indonesia!

Jawab : ………………………………………………………….

5. Lengkapilah kalimat berikut ini dengan kata yang tepat!



ads 728x90 B
Diberdayakan oleh Blogger.