Seo Services

Belajar Perkalian Kelas 2 SD Kurikulum 2013

Tema 7 Kebersamaan
Subtema 4 (Kebersamaan di Tempat Wisata)
Pembelajaran 5 dan 6


Pada akhir pembelajaran Tema 7 ini, diharapkan anak sudah mulai belajar tentang perkalian dan pembagian 1-10. Perkalian dan pembagian ini sangat bermanfaat di kelas berikutnya. Untuk itu akan kita mulai dengan memperkenalkan anak dengan perkalian dan pembagian dasar. Bagaimana cara orang tua mengajarkannya. Simak penjelasan berikut ini!

A. Perkalian

Perkalian adalah penjumlahan berulang.

Simbol operasi perkalian adalah “X” atau “.

Contoh :

1. 1 x 0 artinya ada 0 sebanyak 1, maka hasilnya 0

2. 2 x 0 artinya ada 0 sebanyak 2, lalu dijumlahkan sehingga 2 x 0 = 0 + 0 = 0

Bilangan berapapun jika dikalikan 0 hasilnya adalah 0.

Dalam mengajarkan perkalian dasar, anak harus sudah bisa menjumlah atau menambah. Jika belum bisa maka orang tua harus mengajarkannya sampai mahir penjumlahan.


Merubah bentuk perkalian menjadi penjumlahan

Contoh : 3 x 5 artinya ada angka 5 sebanyak 3 lalu dijumlahkan sehingga menjadi 5 + 5 + 5 = 15

Apakah boleh dibalik? 3 + 3 + 3 + 3 + 3 = 15

Jawabannya: Tidak boleh

Tentukan bentuk penjumlahan dari perkalian berikut ini!

a. 2 x 4

b. 3 x 6

c. 4 x 5

Jawab :

a. 4 + 4 = 8

b. 6 + 6 + 6 = 18

c. 5 + 5 + 5 + 5 = 20

 

Merubah bentuk penjumlahan berulang menjadi perkalian

Contoh : 7 + 7 + 7 + 7 + 7 , artinya ada 7 sebanyak 5, sehingga bentuk perkaliannya 5 x 7 = 35

Apakah boleh dibalik ? 7 x 5 = 35

Jawabannya: Tidak boleh

Tentukan bentuk perkalian dari penjumlahan berulang berikut:

a. 2 + 2 + 2

b. 4 + 4 + 4 + 4 + 4

c. 1 + 1 + 1 + 1 + 1 + 1 + 1

Jawab :

a. 3 x 2 = 6

b. 5 x 4 = 20

c. 7 x 1 = 7

 

Apakah manfaat belajar perkalian?

Akan kita pelajari ketika kalian sudah menghafalkan perkalian 1-10


Tugas!

1. Tentukan bentuk penjumlahan dari perkalian berikut!

a. 2 x 7

b. 3 x 2

c. 7 x 3

2. Tentukan bentuk perkalian dari penjumlahan berulang berikut ini!

a. 9 + 9

b. 5 + 5 + 5 + 5 + 5

c. 2 + 2 + 2 + 2 + 2 + 2 + 2 + 2

3. Isilah titik-titik pada soal berikut ini1

a. 4 x 8 = …. + …. + …. + …. = ….

b. 3 x 0 = …. + …. + …. = ….

c. 1 + 1 + 1 + 1 + 1 = ….. x …. = ….

d. 2 + 2 + 2 + 2 = ….. x ….. = …..

Selamat belajar

Tidak ada komentar:

ads 728x90 B
Diberdayakan oleh Blogger.